Soto Ayam Bumbu Rempah
Bahan-bahan
4 porsi
- 2 buah dada ayam tanpa kulit (kurang lebih 600 gram)
- 2000 ml air
- 1/2 buah jeruk lemon
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
- 1/2 sdt gula pasir
- 2 sdt garam halus
- 1 batang daun bawang, cincang
- 1 batang seledri, cincang
Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 1 cm jahe
- 4 butir kemiri
- 1 buah bunga pekak/bunga lawang/ star anise
- 3 butir cengkeh
- 1/8 sdt kayu manis bubuk
- 1/8 sdt jinten bubuk
- 1 cm kunyit
- Bumbu utuh:
- 3 lembar daun jeruk
- 1 batang sereh memarkan
- 2 cm lengkuas
- Pelengkap soto:
- Secukupnya sambal (rebus 6 buah cabe rawit merah, 1 siung bawang putih lalu haluskan)
- Secukupnya bihun rebus
- Secukupnya telur rebus
- Secukupnya tauge
- Secukupnya kecap manis
- Secukupnya daun seledri cincang
- Secukupnya bawang merah goreng
Langkah
60 menit
Lumuri dada ayam dengan air jeruk lemon, diamkan 10 menit. Cuci bersih.
Siapkan panci, beri air lalu didihkan. Rebus ayam sampai matang. Angkat ayam lalu goreng, suwir-suwir, sisihkan.
Ambil 1500ml air rebusan ayam, untuk dijadikan kuah soto
Buat kuah soto: tumis bumbu halus tambahkan bumbu utuh hingga harum. Masukkan ke dalam air bekas rebusan ayam, biarkan mendidih beri gula kaldu bubuk dan garam. Tambahkan batang seledri dan daun bawang. Cicipi rasa angkat.
Nb: sebelum seledri dan daun bawang dimasukkan, bisa disaring dulu agar kuah bersih tanpa sisa2 bumbu2.
Bahan pelengkap soto
Sajikan
Siapkan mangkok tata bihun, ayam suwir, tauge, telur rebus, sambal rebus dan kecap manis siram dengan kuah taburi bawang goreng dan irisan daun seledri. Aduk rata. Siap disantap.
sumber:https://cookpad.com/id/resep/480303-soto-ayam-bumbu-rempah
0 Response to "Soto Ayam Bumbu Rempah"
Post a Comment